Inilah Beberapa Manfaat Obat Interlac Untuk Si Kecil

Interlac adalah obat atau suplemen yang memiliki beberapa kegunaan untuk anak seperti menangkal dan mengobati diare, meningkatkan imunitas pada tubuh serta menjaga sistem pencernaan. Obat ini sudah diuji secara klinis dan sangat aman sekali dikonsumsi anak-anak dan bayi.

Interlac sebetulnya bertujuan untuk mencegah gangguan saluran pencernaan pada anak-anak seperti diare. Mencegahnya dengan cara menambahkan jumlah pasukan bakteri baik dalam saluran cerna yaitu Lactobacillus Reuteri Protectis. Bakteri ini berfungsi untuk melawan bakteri jahat didalam saluran cerna, berguna juga sebagai imunitas pada usus, agar anak tidak mudah terserang penyakit pada tubuhnya.

Interlac ada yang berbentuk tablet kunyah, tablet hisap, sirup sampai yang bentuknya serbuk. Obat ini dapat Anda peroleh tanpa perlu resep dari dokter yang artinya Anda dapat membeli di apotek atau toko obat terdekat yang menjualnya.

Manfaat Obat/Suplemen Interlac

  • Mencegah serta mengobati diare pada anak

1.Mencegah serta mengobati diare pada anak

Bayi maupun anak-anak pernah mengalami diare. Diare merupakan kondisi dimana sang penderita akan mengalami buang air besar lebih sering daripada biasanya, diare pada anak pun juga seperti itu. Feses juga menjadi lebih lunak daripada biasanya saat pada normalnya.

Hal ini harus cepat diobati bila si kecil sudah terkena diare dan jangan sampai parah karena akan menyebabkan dehidrasi. Dengan mengonsumsi Interlac tablet kunyah rasa Strawberry, dapat mengobati diare pada anak Anda. Kunyah 1-2 tablet per harinya.

  • Menjaga sistem pencernaan pada anak

2.Menjaga sistem pencernaan pada anak

Karena kekebalan tubuh pada anak belum maksimal seringkali membuatnya mengalami gangguan pada sistem pencernaan. Bagi Anda yang belum tahu, sistem pencernaan terganggu dikarenakan diinfeksi oleh sebuah bakteri.

Jika hal ini sudah terjadi, maka Anda memerlukan suplemen yang berguna untuk menunjang kesehatan tubuh si kecil. Berikan si kecil Interlac Probiotik Drops untuk menjaga kesehataan saluran pencernaannya. Minum Interlac Probiotik Drops setelah makan, 1x sehari 5 tetes.

  • Meningkatkan imunitas tubuh si kecil di saat pandemi

3.Meningkatkan imunitas tubuh si kecil di saat pandemi

Seperti yang kita ketahui, anak-anak mudah sekali terserang penyakit baik yang tidak berbahaya maupun yang berbahaya. Anak mudah terserang penyakit karena imun tubuhnya yang tidak/belum bagus. Apalagi dimasa pandemi ini perlu meningkatkan imunitas tubuh si kecil.

Konsumsi makan-makanan yang bergizi dan juga minum Interlac Probiotik Mini Pack. Minum 1-2 sachet perharinya untuk meningkatkan imunitas tubuh.

Itu tadi beberapa manfaat obat Interlac untuk anak Anda dirumah supaya lebih sehat dan tentunya ceria.